top of page
Writer's pictureAuthor Mesin Kafe

Boram Um dan Martin Wolfl Take Over Bar Mazzer Indonesia di Jakarta Coffee Week 2024

Mazzer Indonesia memberikan kesempatan bagi para pengunjung Jakarta Coffee Week 2024 untuk mencicipi seduhan kopi barista juara dunia.


Boram Um, World Barista Champion 2023 take over bar di booth Mazzer Indonesia pada 2 November 2024. Sejak pukul 10.00 WIB, Boram Um disambangi oleh para pengunjung tanpa henti hingga sesinya berakhir. Mazzer Philos menjadi grinder pilihan bagi Boram Um karena kualitasnya yang bagus, mudah digunakan, semi-profesional dengan konsep single dose dan dapat diatur untuk espresso atau manual brew.


Today I’m serving beans from my farm called Siriema, which is a new variety that was launched in Brazil, a mix between a Typica and Racemosa species. It is coffee that has been developed in high quality and high resistance to heat, very complex, a lot of dark fruits, very intense flavors, cacao nibs, dark chocolate; really really enjoyable espresso,” kata Boram Um.



Boram Um, World Barista Champion 2023 dan Brand Ambassador Mazzer Sumber: Dokumentasi Pribadi


Tidak hanya itu, Mazzer Indonesia juga menghadirkan Martin Wolfl selaku World Brewers Cup Champion 2024 untuk take over bar di pukul 14.00 WIB. Para pengunjung sangat antusias hingga rela antre untuk mencoba kopi seduhannya. Martin Wolfl juga berperan aktif menjelaskan biji kopi dan alat seduhnya serta memberikan pengalaman bagi pengunjung untuk mengakses aroma biji kopi setelah digiling dan aroma kopi setelah diseduh. Lagi-lagi, Mazzer Philos menjadi pilihan, terlebih Martin Wolfl tidak hanya menyeduh satu jenis biji kopi, sehingga membutuhkan single dose grinder yang memudahkan barista untuk switch ke jenis biji kopi yang lain dengan mudah.


Martin Wolfl, World Brewers Cup Champion 2024 dan Brand Ambassador Mazzer

Sumber: Dokumentasi Pribadi


Tentunya, booth Mazzer Indonesia dapat terwujud sedemikian karena adanya peran kerjasama yang dibangun oleh Mesin Kafe dan Service. Seluruh hasil dokumentasi telah diunggah melalui Official Instagram @mesinkafe.


Official Instagram @mesinkafe

Sumber: Dokumentasi Pribadi

16 views0 comments

Comments


bottom of page